Apakah Anda Juga "Tertipu"???

Ehm... hanya tulisan iseng saja. Sebenarnya kejadiannya sudah cukup lama, tapi baru sekarang sempat ditulis.

Penulis suka memperhatikan logo-logo perusahaan. Penulis mengagumi kemahiran perancang logo yang bisa membuat sebuah logo jadi terlihat "cantik dan menarik". 

Hanya mengutak-atik huruf (yang umumnya singkatan atau huruf awal nama perusahaan/ produk) bisa dibuat sedemikian rupa sehingga bisa menggambarkan bagaimana keinginan si pemilik perusahaan. 

Sebuah logo bisa dibuat sedemikian rupa sehingga bisa mencerminkan sifat: gagah, cekatan, bersahabat, dan makna positif lainnya. Atau setidaknya, dengan sekali lihat, kita sudah sangat mengenal dan langsung tahu, produk apa yang ditawarkan dengan hanya melihat sekilas logo tersebut. Sebut saja logo restoran cepat saja di bawah ini.




Dengan melihat huruf M berwarna kuning yang khas dengan latar belakang warna merah, kita semua sudah tahu produk apa yang ditawarkan.

* * * * *

Nah... yang "anehnya" saat melihat sekilas ke logo Carrefour yang ada di kantong kresek, penulis jadi bertanya-tanya. Apa sih maksud  logo Carrefour ini? 

Cuma terdiri dari tanda panah merah ke kiri dan tanda panah biru ke kanan yang aneh.


 Tanda panah merah ke kiri


 Tanda panah biru ke kanan


Ternyata penulis "tertipu" karena hanya melihat warna merah dan biru (tidak melihat warna putih). Seperti juga gambar ilusi optik di bawah ini.

Jika hanya melihat warna hitam 
(hanya ada siluet 2 wajah saling berhadapan, kiri dan kanan)

Jika hanya melihat warna putih 
(hanya ada gelas di bagian tengah gambar)


Begitu juga dengan logo Carrefour (sebelumnya penulis tidak memperhatikan warna putih di antara warna merah dan biru karena menyatu dengan warna putih sebagai latar belakang logo ini). Ternyata di sana-lah "huruf C" bersembunyi (Carrefour). Bagaimana dengan Anda?



Dan taukah Anda, ternyata nama perusahaan retail ini sama dengan nama kota di negara Haiti? Silakan klik: Carrefour.
0 Responses

Posting Komentar

abcs