BroJol 012: Kisah Orang Pelupa

Sumber ilustrasi: Smartphone, Mobil

Suatu kali penulis ngobrol ngalor ngidul dengan pengemudi mobil ojol. 

"Pak, selama ini apa saja barang penumpang yang pernah tertinggal di mobil"" tanya penulis.

"Wah... macam-macam Pak. Yang paling sering smartphone. Pernah juga ada ibu-ibu yang ketinggalan aneka belanjaan perlengkapan dapur senilai Rp 3.000.000-an. Saya tau total harganya karena bon pembelian juga ada di sana."

"Barang kecil seperti smartphone, masih bisa ditolerir. Wajar lupa. Habis menelepon, penumpang menaruh smartphone-nya di jok mobil. Pas turun, buru-buru jadi terlupa. Kalau barang besar, kayaknya jarang terlupa ya Pak?" tanya penulis.

"Ada juga Pak. Saya pernah bawa penumpang ke bandara. Setelah sampai bandara, penumpang turun dan langsung jalan saja. Saya juga lupa. Pas sudah di luar bandara, saya baru ingat, di bagasi ada koper. Saya balik lagi ke bandara," katanya sambil tertawa.

Penulis tersenyum karea teringat cerita teman tentang temannya yang pelupa. Cewek ini berangkat ke kantor dengan mengendarai mobil. Pas pulang ia naik angkot (saat itu belum ada ojol). Sampai rumah, ia lihat garasi, kok tidak ada mobil. Astaga ... tadi pagi ia bawa mobil ke kantor tapi pulang naik angkot.

"Ada yang lebih lucu lagi Pak. Saya dan istri jalan-jalan ke mal dengan mengendarai mobil ini. Selesai belanja, kami pulang naik ojol. Sampai rumah lihat garasi kosong, 'Siapa nih yang pakai mobil,'" pikir saya, kata sopir itu.

"Saat itu, saya baru ingat. Saya dan istri ke mal naik mobil, kok pulangnya malah naik ojol," lanjut sopir itu sambil tertawa.

Ada-ada saja ....
0 Responses

Posting Komentar

abcs