Lagu Iwak Peyek yang terkenal setelah dilantunkan Trio Macan jadi rebutan. Lagu yang didedikasikan Trio Macan untuk suporter bola Persebaya ini diklaim sebagai ciptaan H. Imron (yang menciptakan lagu ini pada Desember 2011). Lalu muncul pula Arek Band yang mengaku sebagai penulis lirik. Akhirnya H. Imron dan Arek Band mendapat royalti. Kemudian muncul Angel yang menuntut royalti karena suaranya dipakai dalam lagu tersebut.
Tambah ruwet lagi, ternyata lagu Iwak Peyek ini sangat mirip dengan lagu suporter Olympiakos asal Yunani yang sudah di-upload (bukan dinyanyikan) ke YouTube sejak 02 Agustus 2006. Dan ternyata ada group musik luar yang juga punya lagu sama, yakni: Cock Sparrer dengan lagunya "Take 'Em All." Silakan dengarkan lagu-lagunya di bawah ini.
Menurut pengamat musik, Bens Leo: "Iwak Peyek" sejatinya menjadi lagu kepanduan
berbahasa Inggris yang sudah lama beredar di daratan Eropa. Namun, lagu
tersebut tidak diketahui penciptanya.
Apakah lagu Iwak Peyek mirip dengan lagu suporter Olympiakos dan Take 'Em All? Kalau mirip, siapa sang plagiator? Apakah hanya mengubah lirik bisa disebut pencipta lagu?
Di era internet seperti sekarang ini, jangan coba-coba jadi plagiator. Ketika hasil karya Anda di-upload ke dunia maya (YouTube), dalam sekejab orang sedunia bisa mendegarnya. Kalau itu mirip, sebentar saja Anda akan dapat komplain, bahkan tuntutan hukum!Jadi, meskipun lagu yang Anda jiplak berasal dari negara di ujung dunia sana, tinggal tunggu waktu, pasti akan ketahuan.
Klik label yang Anda inginkan, maka akan muncul tulisan-tulisan dengan label tersebut. Angka di belakang label tulisan adalah jumlah artikel untuk kategori itu.
Baca atau telusuri tulisan-tulisan di sana. Jika sampai tulisan terakhir, Anda ingin melihat tulisan sebelumnya dengan label yang sama, klik tulisan "Postingan Lama", begitu seterusnya.
Jika ingin kembali ke menu awal, klik "Beranda", Anda akan kembali ke halaman utama blog.
Imbauan
Semua tulisan di blog penulis boleh di-copy paste & disebarluaskan untuk tujuannon-komersial dengan mencantumkan links sumber-nya. Mari saling menghargai ide dan pemikiran sesama blogger. Terima kasih...
Kami menggunakan mesin cuci LG front loading yang dibeli 25 Januari 2014. Sudah dipakai cukup lama, sekitar 4,5 tahun lebih. Semua lancar-...
Keyword Blog
1000 = 1 1001 internet alumni almamater alumni bangau alumnus artikel bahasa kelirumologi rekor berpikir kreatif (all email=g) bisnis online berpikir ker*s bukan solusi cukup sekali dari admin download gratis (twitter/x h1105@yΦ≈sar) foto bicara toleransi indahnya info rekoris (h1105@yΦ≈ email) inspirasi YouTube kisah inspiratif klipping komputer internet kontrasnya dunia logika berpikir obrol ojol ojek online pemilu 2019 profil sekolah kehidupan sosok teladan tempo doeloe tentang korupsi update terus butuh bantuan editor buku artikel cerita beasiswa (FaceBook InstaGram h2000Φ≈) (tji@.lΦ≈ email) HFJ Hendry Filcozwei Jan
Posting Komentar